Cara mudah hapus blog via hp

Salah satu alasan kenapa blog dihapus biasanya karena para pemilik situs sudah terlalu banyak mengelola blog yang dimilikinya sehingga hal tersebut membuat salah satu blognya sudah tidak bisa dikelola dengan baik. Adapula yang memang memutuskan untuk tidak melanjutkan aktivitas blogging karena adanya kesibukan lain dan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti pembajakan situs maka keputusan untuk menghapus blog adalah pilihan terbaik.

Akan tetapi,apapun alasannya saya sarankan untuk mempertimbangkan kembali niat anda sebelum menghapus blog yang anda miliki karena blog yang sudah dihapus secara permanen tidak bisa dipulihkan lagi.
Namun apabila anda memang sudah bulat ingin menghapunya maka silahkan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

Silahkan login ke akun blogger kemudian pilih blog yang akan dihapus,selanjutnya pilih menu setelan
Hapus,blog
Kemudian gulir hingga kebagian kelola blog,klik cadangkan konten untuk mengantisipasi jika anda berubah pikiran.
Hapus situs
Selanjutnya klik hapus blog anda lalu klik hapus.
Hapus blog permanen
Pada tampilan berikutnya terdapat pilihan apakah anda akan menghapusnya secara permanen atau batalkan penghapusan. Klik hapus secara permanen setelah itu muncul popup yang memberitahukan jika blog yang sudah dihapus permanen tidak bisa dipulihkan. Jika sudah yakin maka klik hapus secara permanen.

Penghapusan blog telah selesai,semoga bermanfaat dan terimakasih atas kunjungannya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar