Cara menampilkan menu halaman blog

Pada dasarnya tombol menu,home atau beranda sudah ada pada setiap template bawaan blog. Hanya saja untuk menampilkan menu seperti daftar isi,privacy policy,contact us,disclaimer atau about me yang biasanya dibuat pada menu halaman kita harus menampilkannya secara manual dengan menambahkan gadget halaman.

Langkah di atas bermaksud untuk memudahkan para pengunjung apabila ingin mengetahui semua artikel dengan mengakses menu daftar isi blog yang terdapat pada menu pilihan atau beranda.
Beranda,menu,home
Untuk lebih jelasnya anda bisa klik tulisan beranda yang ada di atas,semua daftar yang ditampilkan adalah artikel-artikel yang saya tulis pada menu halaman (bukan pada menu postingan).

Adapun cara untuk menampilkan menu halaman seperti gambar di atas adalah sebagai berikut :
Masuk akun blogger
Pilih menu tata letak
Kemudian klik tambahkan gadget
Gadget,halaman
Klik tanda plus pada gadget halaman.
Menu,home
Isi judul (menu,home atau beranda).
Centang artikel yang ingin anda tampilkan,jika anda sudah membuat sitemap otomatis atau daftar isi blog maka tampilkan pilihan tersebut atau klik tautan eksternal untuk menambahkan url situs yang ingin di tampilkan pada menu tersebut.
Selanjutnya klik simpan.

Demikian cara menampilkan menu halaman blog. Semoga bermanfaat dan terimakasih atas kunjungannya.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar